translate into your mother tongue

Selasa, 29 September 2015

Kue Bolu Kukus, 蒸鸡蛋糕

Kue Bolu Kukus, 鸡蛋糕 (Steam Sponge Cake) 


Bahan:
*Telur ayam 6 butir
*Margarin 100 gram ( dicairkan )
*Gula pasir 150 gram
*Cake emulsifier atau ovalet 1 sendok teh
*Tepung terigu 150 gram ( diayak )
*Santan kental matang 150 mili lter
*Coklat bubk 1 sendok makan
*Baking powder 1/2 sendok teh
*Vanili bubuk 1/2 sendok teh

Cara Membuat:
1. Telur, gula, cake emulsifier dikocok sampai mengembang;
2. Masukan susu/santan bergantian dengan terigu sedikit demi sedikit secara bergantian, dikocok sampai tercampur betul;
3. Bagi adonan menjadi 2 bagian, yang satu bagian beri coklat bubuk;
4.siapkan loyang, lalu masukkan 1 sendok besar adonan putih tepat ditengah loyang, masukan lagi 1 sendok besar adonan coklat diatas adonan putih;
5. Masukan lagi adonan coklat diatas adonan putih berselang seling sampai adonan habis;
6. Kukus sampai matang kurang lebih 30 menit memakai api sedang;
7. Untuk menguji kematangan, tusuk dengan lidi, apabila tidak lengket berarti sudah boleh diangkat;
8. Angkat dan potong sesuai selera, kemudian sajikan bersama keluarga Anda.

Senin, 28 September 2015

Sambal Pedas mangga muda; 年轻芒果辣酱

Sambal Pedas mangga muda; 年轻芒果辣酱

Bahan:
*2 buah mangga muda
*100 gram ebi
*10 cabe rawit
*5 cabe merah
*2 jeruk nipis
Penyedap rasa secukupnya


Cara Membuat:
1. Potong kecil-kecil mangga muda;
2. Seduh ebi dengan air panas dan tiriskan;
3. Potong kecil -kecil cabe rawit dan merah;
4. Peras jeruk nipis dan ambil sarinya;
5. Sediakan alat giling;
6. Masukkan ebi dan penyedap rasa ke dalam gilingan dan tumbuk hingga halus;
7. Masukkan mangga muda dan cabe, lalu tumbuk sampai halus;
8. Aduk rata semua adonan yang ditumbuk dengan jeruk nipis peras dan taruh ke dalam mangkok;
9. Sajikan bersama lalapan, ikan goreng/bakar (gluten goreng bagi vegetarian), maupun tahu/tempe beserta nasi


Minggu, 27 September 2015

Neng Mue;蛋粥

Neng Mue;蛋粥

Bahan:
1 telur ayam kampung;
1 porsi bubur panas;
Sedikit bawang putih/merah goreng
sedikit minyak wijen
sedikit merica
sedikit garam 
sedikit tong chai, 冬菜 

Cara Membuat:
1. Masukkan telur ke dalam mangkok;
2. Tabur sedikit garam di atas telur dengan menyebar ( jangan terlalu banyak);
3. Masukkan bubur yang sangat panas sampai permukaan telur tertutup merata;
4.taburkan sesendok minyak wijen;
5. Taburkan sedikit merica;
6. Taburkan sedikit bawang goreng dan tong chai, 冬菜 ;
7. Diamkan kira-kira 10 menit agar telur menjadi setengah matang di dalam bubur;
8. Saat dimakan aduk permukaan bubur ke atas agar dapat mencicipi telur setengah matang (dapat diaduk merata seauai selera);
9. Dapat di santap bersama kerupuk atau lauk lain nya.

Catatan
Biasanya "neng mue/ bubur telur" ini dimakan sebagai alas perut oleh masyarakat Teochew pada pagi hari. 








Jumat, 25 September 2015

Kue Sarang Semut; 蜂巢蛋糕 (Honey Comb Cake)

Sarang Semut; 蜂巢蛋糕 (Honey Comb Cake)

Bahan:

*400 gram Gula Pasir
*450 ml Air Panas
*200 ml Susu Kental Manis
*150 gram Margarine
*7 butir Telur Ayam
*200 gram Tepung Terigu Protein Sedang
*50 gram Tepung Maizena
*2 sendok teh Baking Soda
*1 sendok teh Baking Powder


Cara Membuat:

1. Panaskan gula dalam wajan dengan api kecil sampai menjadi karamel (gula mencair semua);
2. Tambahkan air panas (harus air panas, karena kalau air dingin gula akan membeku dan sulit / lama mencair lagi);
3. Biarkan, atau aduk pelan dengan spatula sampai karamelnya larut.matikan api dan biarkan agak hangat;
4. Kocok telur sampai rata;
5. Pada wadah lain campurkan tepung terigu, maizena, baking soda dan baking powder;
6. Panaskan oven 180-200 derajat celcius;
7. Masukkan campuran telur ke dalam tepung dan aduk sampai rata;
8. Campurkan karamel ke dalamnya sedikit demi sedikit aduk sampai licin, dan jangan bergumpal;
9. Siapkan loyang yang sudah di semir margarin dan ditaburi sedikit terigu;
10. Masukkan ke dalam loyang dan panggang selama 40-45 menit;
11. Kupas kulit dengan dengan tusuk sate, setelah terkelupas terlihat lubang -lubang kecil;
12. Keluarkan dari loyang, setelah dingin, potong dan sajikan.




Kamis, 24 September 2015

Te Kha / Cu Kiok; 滷豬腳

Bahan: 

  *500 gram kaki babi 
*10 siung bawang putih cincang
*1 siung jahe iris ( 5 bisa diganti cabe merah panjang sesuai selera)
*sedikit kecap
*2 lembar daun bambu ( cang hiok/ daun *pembungkus bak cang)
*sedikit Ngo hiang buak ( bumbu lapis)
*sedikitGula
*sedikit garam
*sedikit penyedap rasa 


Cara memasak:

1. Goreng kaki babi;
2. Masukkan bawang putih cincang;
3. Setelah harum masukkan kecap, gula, garam, penyedap rasa, bumbu lapis, jahe iris/cabe merah potong;
4. Aduk rata dan terakhir tambahkan air;
5. Setelah mendidih masukkan daun bambu yang disimpulkan;
6. Presto semuanya bahan yang telah dimasak ke panci presto,  termasuk daun bambu yang disimpulkan;
7. Setelah empuk dan matang, sajikan bersama nasi atau bubur.

Catatan: 
 *Bahan dasar dapat diganti sesuai selera 
(ayam, sapi, gluten, dll)
* Daging dapat dipotong-potong agar mudah dimakan seperti gambar di bawah ini:



Pre_Order/ Jual Pia dan Kue Tionghua

 Pre_Order Pia dan Kue Tionghua 

KUE TIONGHUA yang kami jual adalah  PRODUK "HOME MADE"dengan merek: 
san zhun di Jambi, Indonesia

Syarat dan ketentuan pemesanan:

* pesan dikirim ke FB messager atau pin BB: 7CD4F5F0
* format pemesanan: nama lengkap/alamat lengkap/nomor telepon/nama kue/jumlah pesanan;
*Tunggu konfirmasi lebih lanjut untuk pengiriman dan pembayaran;
** Ongkos kirim ke masing-masing daerah dari Jambi ke kota tujuan ditanggung pembeli via JNE (ongkir dapat di-cek di situs www.jne.co.id);
* Kue akan dikemas dengan baik, sebelum dikirim;

Daftar nama kue yang dijual di situs ini:


1. HU JU PIA; 腐乳餅
1 pak isi 10 ( isi rasa oriental)

2. GUE PIA ; 月餅
1 buah ukuran besar gepeng degan diameter +/_ 20 cm ( isi 1 rasa oriental)

3. LA PIA / Dou Sha Bing 豆沙饼
1 buah ukuran besar +/_ 15 cm dan kedalaman 10 cm ( isi: 3 rasa oriental)

4. CE CHEK KO;(putu Tionghua)
1 pak isi +/_20-30 potong (rasa manis)

5. LAO MA KO; 老妈糕 ( crystal cake)
1 paket isi 20-30 potongan besar

PESAN SEKARANG , JANGAN SAMPAI KEHABISAN STOK! NANTIKAN RESEP & PRODUK LAPAK KUE KERING TIONGHUA LAINNYA di SITUS INI!

Senin, 21 September 2015

Kou Kee; 枸杞 (Buah Goji / wolfberries)

Goji berry adalah buah berry yang berasal dari  Tiongkok  dan disebut juga wolfberries di dunia barat. Dalam bahasa ilmiah buah ini memiliki nama Lycium chinense. Dalam bahasa Mandarin:枸杞 pinyin:  gǒuqǐ (Kou Kee Chye - dalam dialek Hokkien). Buah ini telah digunakan dalam pengobatan tradisional Cina sejak abad pertama Masehi. Mereka sering meng-kombinasi-kan atau mencampur buah ini dengan herbal lain sebagai tonik untuk meningkatkan umur panjang. Sedangkan daun-nya juga termasuk edible food dan bisa di masak selayaknya sayuran lainnya, seperti campuran sup atau di-tumis bersama bahan makanan lain. Dalam bahasa Inggris daun Goji Berry sering disebut "Matrimony Vine Leaves".

Kou Kee; 枸杞 (Buah Goji / wolfberries) dipercaya dapat meningkatkan vitalitas dan memperpanjang umur seseorang. Bahkan di negara Tiongkok ada orang yang berumur 200 tahun lebih karena selalu makan goji berry dalam kesehariannya dietnya. Beliau adalah 李清云, Li Ching-Yun yang meninggal pada 6 Mei 1933. Li Ching-Yun adalah seorang Herbalis , Martial Artist dan Penasihat Taktik Tiongkok yang konon hidup sampai lebih dari 256 tahun. Ia mengaku lahir pada tahun 1736, sedangkan catatan yang diperdebatkan menyatakan bahwa ia malah lahir pada tahun 1677. Kedua rentang hidup yang diduga 197 dan 256 tahun saja sudah jauh melebihi umur yang telah dikonfirmasi manusia tertua di dunia yaitu 122 tahun dan 164 hari dari wanita Perancis, Jeanne Calment yang di-lahir 21 Februari 1875 ,serta meninggal Augustus 4, 1997 di Arles Perancis.

Buah Goji memiliki kandungan gizi yang sangat kompleks dibandingkan buah lainnya. Kegunaan lain goji berry dikatakan juga untuk meningkatkan fungsi kekebalan tubuh, meningkatkan sirkulasi dan penglihatan, bagus untuk mata, melindungi hati, dan meningkatkan produksi sperma untuk laki-laki. Goji berry memiliki anti-oksidan yang tinggi sehingga dia sering disebut buah super-fruit yang populer terutama untuk wanita yang ingin menunda penuaan. Seiring waktu, orang telah menggunakan goji berry untuk mengobati banyak masalah kesehatan umum seperti diabetes, demam, dan masalah mata yang berkaitan dengan usia.

Buah goji merupakan sumber penting dari nutrisi makro yang dibutuhkan oleh tubuh kita, termasuknya adalah karbohidrat (68%), protein (12%), lemak sehat dan serat makanan (10%), tetapi mengandung indek glikemik rendah. Memberikan 370 kalori/100 gram. Dibandingkan dengan kandungan nutrisi makro di antara bahan pangan lainnya, buah goji merupakan sumber pangan yang paling lengkap.Berikut kandungan gizi di dalam buah ini: 
1. Vitamin C,
2. Asam Amino,
3. Antioksidan,
4. Vitamin E,
5. Karoten,
6. Mineral,
7. Asam lemak omega-6,
8. Anti - infeksi (Anti bakteri dan Anti jamur).

Rujukan: Kompasiana dan Merdeka

Kandungan Asam amino yang tinggi di dalam buah goji, sangat diperlukan oleh para vegetarian sebagai pengganti daging. Berikut ini adalah video sup herbal dari goji berries dan cocok bagi para vegetarian (人參枸杞湯 Ginseng Goji Soup ):


Minggu, 20 September 2015

Charl Kio Sī Koi; 炒姜丝鸡

Charl Kio Sī Koi; 炒姜丝鸡
Bahan:
*1 siung besar jahe yang diiris halus memanjang;
*1 kg ayam ;
*10 jamur hio kou, yang dipotong - potong;
*5 siung bawang putih cincang kasar;
*1 sendok teh bumbu go hiang;
*Sedikit garam;
*Sedikit kecap manis / *penyedap rasa
*Sedikit kecap asin
*Sedikit minyak wijen

Cara Memasak
1. Panaskan minyak wijen dan goreng jahe iris, goreng hingga harum;
2. Masukkan bawang putih cincang;
3. Masukkan jamur hio ko yang telah dipotong;
4. Masukkan ayam yang telah dipotong-potong dan sedikit arak;
5.  Masukkan garam, bumbu ngo hiang, penyedap rasa, dan kecap;
6. Aduk rata semua bahan dan masukkan sedikit air saja;
7. Tunggu3-5 menit hingga air dan bahan - bahan matang;
8. Sajikan bersama nasi atau bubur.

Kamis, 17 September 2015

Ciu Ni , 酒釀 ; "Arak Masak" dari tape ketan

"Ciu Ni" , 酒釀 ; atau sejenis Arak dari tape ketan, biasanya digunakan untuk memasak beberapa makanan daging olahan, baik masakan Asia maupun Eropa. Biasanya makanan yang menggunakan arak dalam memasaknya cocok untuk memperkuat stamina tubuh dalam masa pemulihan, seperti setelah menjalani proses persalinan. Bagi masyarakat Tionghua makanan yang dimasak menggunakan arak ketan dapat memulihkan stamina dan sirkulasi darah dalam waktu singkat. Dewasa ini cukup sulit mendapatkan arak masak di pasaran, karena banyak pemalsuan dan permasalahan penyalahgunaan arak bagi para pemabuk/ peminum minuman ber-alkohol. Oleh sebab itu, bagi mereka yang membutuhkan arak sebagai obat/suplemen ataupun bahan memasak sangatlah repot mencarinya di pasar terdekat. Biasanya arak masak olahan rumah lebih terjamin dan aman dikonsumsi. Berikut adalah resep Ciu Ni , 酒釀 , dari tape ketan yang biasa dijadikan bahan masakan masyarakat Tionghua.


Bahan :
·         500 gram Beras Ketan
·         2 buah Ragi Tape

Proses pembuatan :
· Rendam beras minimal selama 1 jam;
· Cuci beras hingga airnya bening lalu buang airnya;
· Kukus beras hingga matang;
· Apabila sudah matang dingin-kan;
· Hancurkan ragi tape hingga halus;
· Campur nasi dan ragi, lalu aduk hingga rata (mengaduk menggunakan tangan pastikan tangan bersih dan steril);
· Taruh ke dalam wadah dan bungkus serta diikat dengan karet supaya rapat;
· Taruh di ruangan yang gelap dan cukup hangat selama 1 bulan
· Setelah 1 bulan ambil wadah dan taruh kain untuk me-nyaring diatas-nya;
· Tuang nasi beserta cairan-nya ke atas kain saring, lalu peras hingga tidak ada cairan tersisa;

· Taruh cairan didalam botol dan masukkan kedalam kulkas agar dapat digunakan kapan saja saat memasak.

Rabu, 16 September 2015

Ka Kwe/Huat Kwe, 咖糕/发糕; Kue Mangkok / Apem beras


Ka Kwe/Huat Kwe, 咖糕/发糕 Kue Mangkok / Apem Beras merupakan kue Tionghua yang telah lama dikenal. Kue yang biasa dijual di pasar tradisional ini diperkenalkan oleh imigran dari Tiongkok selatan, yang kemudian mengalami indigenisasi. Kue ini sangat dikenal di pulau jawa dan sumatera dan telah berpadu dengan berbagai budaya. Biasanya kue ini dikenal dengan kue mangkok, karena dikukus dengan mangkok sebagai loyang yang digunakan. Bentuk dan warna yang dipergunakan-pun beraneka ragam. Ada yang besar dan kecil sesuai mangkok yang dipergunakan.

Ka Kwe/ Huat Kwe, 咖糕/发糕 digunakan dalam masyarakat Tionghua sebagai persembahan dalam sembahyang hari besar. Warna yang digunakan untuk kue tersebut adalah merah atau putih. Dalam masyarakat Bali, kadang kala jenis kue ini digunakan dalam sesaji. Biasanya Ka Kwe, 咖糕 (kue mangkok) yang dipergunakan kecil dan berwarna warni sebagai sesaji. Pada masyarakat modern, kue mangkok dibuat dengan cara yang praktis. Biasanya pewarna buatan jarang digunakan, akan tetapi menggunakan pewarna alami. Pewarna alami biasanya didapat dari ekstrak talas, pandan, coklat, labu kuning, gula jawa dan buah naga. 


Sebenarnya kue mangkok berbeda dengan kue apem. Namun karena rasa dan bahan yang dipergunakan hampir sama, maka biasanya kue mangkok disebut kue "apem beras" pada beberapa daerah. Kue apem sendiri berasal dari India, yaitu "Appam" yang bentuknya bulat seperti kue serabi.



Resep "Ka Kwe/ Huat Kwe", 咖糕/发糕

Bahan:
*5 kg beras berkualitas tinggi, direndam dalam air bersih selam  sehari semalam;
*3 ragi ditumbuk halus, 酒药, yang akan menghasilkan fermentasi yang disebut "ciu niang" / "ciu bo", 酒酿;(dicampur dengan nasi kering agar berkembang +/- sehari semalam)
* 1/2 kg gula pasir;
* sedikit garam;
* daun pandan 3 lembar yang disimpulkan;
* perasa alami yang telah diekstrak;
* 1 biji kelapa parut yang dikupas kulit untuk topping.

Cara membuat:
1. Giling halus beras yang telah direndam dan masukkan ke dalam baskom tinggi;
2. Masukkan gula, dan garam ke adonan;
3. Masukkan simpulan pandan;
4. Masukkan campuran ragi dan nasi yang telah ditumbuk halus dan aduk rata;
5. Biarkan selama 4-5 jam atau telah mengembang sampai setengah adonan;
6.  Masukkan ekstrak perasa alami ke dalam adonan dan diaduk rata;
7. Siapkan mangkok - mangkok yang bersih dan diolesi minyak sebelumnya;
8. Tuang adonan pada mangkok - mangkok yang tersedia;
9.  Kukus selama 10-15 menit;
10. Sajikan bersama kelapa parut, yang telah dicampur garam halus terlebih dahulu.

Catatan:
1. Biasanya campuran nasi dan ragi disiapkan di hari sebelum pembuatan kue, agar hasil fermentasi lebih maksimal serta pemekaran kue apem juga menjadi maksimal.
Nasi kering yang dicampur dengan ragi bubuk

Ka-Ia / Kaya,咖吔; Selai Srikaya (加椰、咖吔、加椰醬)


咖吔, ka-ia/kaya; selai Srikaya ( 加椰、咖吔、加椰醬) merupakan makanan oriental yang populer di Asia Tenggara, terutama di Indonesia, Singapura dan Malaysia. Jenis pelengkap makanan ini diperkenalkan para koki Asia/ Tionghua dan dibawa ke daerah perantauan terurama ke daerah Asia Tenggara. Bahan utama selai ini adalah santan, telur dan gula, yang mana dimasak secara bersamaan. Biasanya selai ini dimakan bersama roti tawar, roti bakar, maupun ketan/pulut. Dewasa ini selai srikaya / Kaya mengalami banyak perubahan, dimana dicampur maupun dipadukan dengan berbagai rasa, seperti rasa pandan, karamel, durian, dan lainnya, tanpa mengurangi bahan utama. 
Rujukan: Wikipedia




Resep Ka-Ia/ Kaya,咖吔 Pandan
Bahan:
*2-3 sendok makan air
*5 lembar daun pandan yang di-simpulkan
*5 lembar daun suji
(3 bahan diatas diblender bersama hingga halus kemudian disaring)

*6 kuning telur
*250 ml santan segar dari setengah bagian kelapa
*140 gr gula pasir
* 1 sendok makan tepung custard
*Sedikit garam

Cara membuat: 
1. Gula dan air dicampurkan dan dipanaskan dengan api perlahan untuk menghasilkan gula cair;
2. Setelah gula menjadi kekuningan, masukkan santan kental dan aduk hingga gula larut;
3. Setelah itu biarkan adonan hingga mendingin;
4. Saat adonan santan dan gula cair tadi sudah betul-betul dingin, masukkan kuning telur, air saringan 3 bahan yang telah diblender (pandan, suji, air) dan tepung custard, serta sedikit garam;
5. Campur dan aduk di atas api kecil hingga mendidih; 
6. Bila sudah mendingin maka serikaya akan menjadi kental;
7. Setelah dingin, agar tahan lama masukkan ke dalam botol yang bersih dan kering (agar tidak mudah berjamur);
8. Sajikan bersama makanan kesukaan anda, seperti roti, ketan, maupun makanan lainnya.

Hasil: -/+ 330 ml
Masa kadaluarsa: maksimal 2 minggu dari tanggal pembuatan

Resep Kaya versi lain:





Selasa, 15 September 2015

Ta mie;乾麵

Ta mie;乾麵 merupakan makanan tradisional Tionghua yang terkenal di kota Wuhan, 武汉市, Provinsi Hubei. 
Makanan ini telah memiliki sejarah panjang selama 80 tahun sebagai jenis makanan sarapan di Wuhan. 
Biasanya Ta mie;乾麵 disajikan panas dengan dilengkapi semanggkok sup. 
Mie-nya biasa kering dan berminyak dengan diberikan sedikit daging dan sayuran di atasnya. 
Di awal tahun 1930-an, ada sebuah restoran di Bao Li yang menjual mie dan sup, dekat Vihara Hankou. 
Suatu hari terjadi kecelakaan, dimana ia menuangkan minyak wijen ke dalam mie.
Hari berikutnya, dia merebus mie - mie tersebut dengan bawang merah dan bumbu lainnya. 
Paginya saat berjualan, mie yang dibuat-nya menjadi populer dengan rasa yang unik. 
Banyak yang menanyai Bao Li, apa nama jenis mie-nya, dan ia jawab: "mie kering" (Ta mie;乾麵 ).
Ta mie;乾麵 memiliki cita rasa yang berbeda - beda sesuai dengan ciri khas pengolah-nya / juru masak. 
Dalam penambahan bumbu dan topping mie, disesuaikan dengan selera peminat-nya dalam ber-eksplorasi.
Rujukan: wikipedia


Jumat, 11 September 2015

Cuka / Cuko Pempek


Kalau makan empek - empek / Pempek Palembang tanpa cuka, rasanya kurang nikmat. Cuka Pempek Palembang sering diper-jual-belikan di pasaran maupun warung pempek. Kadang kala cuka pempek dapat dipakai untuk menemani makanan lain seperti kerupuk, kemplang (kerupuk panggang), ayam maupun penambah rasa pada makanan berkuah seperti Tekwan. 

Resep Cuka / Cuko Pempek  :
Bahan :
  • 500 gram gula aren
  • 50 gram asam jawa, peras dengan air sedikit
  • 4 sendok teh cuka putih (boleh tidak)
  • 5 gelas air
  • 5 siung bawang putih halus
  • 2 sendok makan ebi halus
  • 10 buah cabe rawit halus 
  • 1 sendok makan tongcai halus
  • 1 sendok makan garam halus 

CARA MEMBUAT CUKO/ CUKA PEMPEK KOMPLIT :
  1. Jika ingin lebih enak, campuran cabe dan bawang putih diulek sehari sebelumnya;
  2. Gula merah yang dipakai sebaiknya gula batok yang tidak berbau angit sehingga adonan tidak terasa pahit;
  3. Ebi halus juga, boleh di-pisah  pada saat makan sebelum dicampurkan pada makanan, agar aroma-nya tetap muncul;
  4. Tahap pemasakan awal adalah didih-kan air dan gula merah, asam jawa, air, dan cuka dengan api kecil , setelah gula larut, angkat kemudian di-saring;
  5. Masukkan bahan yang sudah di-halus-kan;
  6. Memasukkan cabe, garam sebaik nya sambil di cicipi, disesuaikan dengan selera;
  7. Didih-kan kembali lalu angkat;
  8. Untuk memperoleh cuko yg sedap dan beraroma, inap-kan cuko sehari;
  9. Sajikan cuko / cuka bersama pempek maupun makanan lain kesukaan anda.

'A -Pek' (阿伯), Awal dari kata Pempek

Empek - Empek (Pempek) adalah makanan khas Palembang, Sumatera Selatan. Makanan khas Indonesia ini aslinya diperkenalkan oleh masyarakat Indonesia Peranakan Tionghua. Menurut Budayawan Sumatera selatan, Yudhy Syarofie, asal mulanya pempek merupakan akulturasi kebudayaan kuliner yang dibawa pedagang Tiongkok ke Palembang yaitu berupa bakso. Namun, bakso yang dibawa ini berbahan dasar daging yang tidak halal dikonsumsi masyarakat Palembang yang sebagian besar beragama Islam.
Secara geografis, Palembang merupakan penghasil ikan dan tanaman sagu yang cukup besar, sehingga untuk mengadopsi kebudayaan bawaan itu dibuatlah makanan berbahan dasar ikan dan sagu yang awalnya disebut 'kelesan'. Kelesan ini ternyata digemari masyarakat Palembang yang mulai banyak dijual pedagang, baik lokal Palembang maupun pedagang Tiongkok. Sejak tahun 1920-an, mulai dikenal istilah pempek di kalangan masyarakat. "Orang Tionghua yang sudah tua kan sering dipanggil 'a-Pek' (伯). Pembeli yang membeli kelesan dari orang Tionghua ini terbiasa memanggil pedagang-nya dengan sebutan 'Pek-Pek-Pek' (伯..伯..伯...), yang akhirnya kelesan dikenal dengan nama pempek," jelasnya.(Rujukan: tribun news)

Resep Empek - Empek / Pempek Palembang 
Bahan :
  • ½ kg daging ikan tenggiri
  • ½ kg tepung sagu tani
  • 2 buah telur
  • 1½ sendok teh garam
  • 250 cc air dingin
  • 1 sendok teh vitsin

CARA MEMBUAT :
  1. Daging ikan di-halus-kan sampai lembut;
  2. Campur-kan telur, garam, vitsin dan tuang air dingin sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai merata. Tambahkan tepung sagu yang di-ulen hingga rata;
  3. Bentuk adonan sesuai jenis pempek;
  4. Setelah adonan terbentuk, direbus dalam air sampai mengapung;
  5. Goreng dahulu sebentar, kemudian diiris-iris sebelum dihidangkan dengan kuah cuka beserta mie basah yang telah direbus;
  6. Taburkan udang kering halus, mentimun potong, serta bawang goreng di atasnya.