translate into your mother tongue

Senin, 14 Desember 2015

GHOU GWE THāNğ / 苦瓜汤 = Sup Pare/Peria

BAHAN:
*2 buah Pare/ 苦瓜 ( dipotong kecil dan direndam air garam);
*Segenggam Buah Goji/枸杞;
*Setangkai sayur asin / Kiam chai/咸菜, yang dipotong-potong kecil;
*10 siung bawang putih yang dikupas dan diretakkan;
*Satu sendok merica biji
*Merica bubuk secukupnya;
*Garam secukupnya;
*Penyedap rasa secukupnya;
*Sesendok minyak wijen;
*1/4 kg daging ayam (Bagi para vegetarian dapat diganti dengan rumput laut/ ci chai/发菜
* 1/2 priuk air bersih
CARA MEMASAK:
1. Rebus ayam yang dipotong -potong ( atau ci chai 发菜 bagi vegetarian), pare/苦瓜 dan kiam chai/ 咸菜 ;
2. Masukkan segenggam buah gozi/枸杞, dan bawang putih;
3. Masukkan garam, dan penyedap rasa dan sedikit  biji merica;
4. Biarkan hingga matang dan masukkan sesendok minyak wijen dan taburkan merica bubuk di atasnya;
5. Sajikan selagi hangat di dalam mangkok.
Catatan:
*Pengolahan Pare agar tidak terlalu pahit dapat direndam dalam air garam (ada juga yang menambahkan sedikit gula);
*Untuk mengurangi rasa pahit di dalam sup biasanya menggunakan buah goji yang mengandung bervitamin C tinggi;
* Topping untuk GHOU GWE THāNğ / 苦瓜汤 (Sup Pare/Peria) ini, menggunakan merica bubuk.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar